LAPORAN 2 (DUA) TAHUN PPK DAS CITARUM 2019

Usaha melakukan Percepatan Penanggulangan Pencemaran Dan Kerusakan DAS Citarum yang efektif, telah ditempuh dengan memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi. Diantaranya melalui : 1. Sewa fasilitas Command Center Citarum; 2. Sewa perangkat pendukung Command Center Citarum; Adapun tujuan yang ingin dicapai dengan tersedianya Infrastruktur pendukung penanggulangan pencemaran dan kerusakan DAS Citarum adalah sebagai berikut: 1. Sebagai pusat pengelolaan informasi ; 2. Sebagai pusat pemantauan dan pengendalian pencemaran limbah industri, pertanian dan peternakan, limbah domestik dan persampahan Citarum; 3. Sebagai titik integrasi informasi secara horisontal diantara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat; 4. Sebagai pusat pemantauan dan pengendalian titik rawan banjir dan debit air Citarum. Output yang ingin dicapai dalam kegiatan ini adalah sewa fasilitas dan perangkat pendukung Command Center Citarum sebagai penunjang percepatan dan rencana strategis penanggulangan pencemaran dan kerusakan DAS Citarum dengan memanfaatakan Teknologi Informasi dan Komunikasi.

Sumber Satgas PPK DAS Citarum

Tahun Terbit 2019