peran pemuka masy untuk mendorong partisipasi anggota P3A dalam pengelolaan air irigasi

Sadar akan keterbatasan dana dan sumber daya manusia, pemerintah meminta kesediaan petani pemakai air untuk menanggung biaya pembangunan dan pengelolaan air irigasi. Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) merupakan suatu lembaga di pedesaan yang berkaitan dengan pengelolaan air irigasi. Sayangnya kinerja lembaga ini masih rendah, sementara produktivitas padi sawah mesti terus ditingkatkan. Nampaknya perlu dorongan untuk optimalisasi kinerja P3A. Pemuka masyarakat merupakan potensi lokal yang memiliki ikatan emosional dengan masyarakatnya. Tokoh ini juga memiliki legitimasi secara sosial dari masyarakat sebagai pemimpin non-formal sehingga secara otomatis dapat mempengaruhi tingkah laku dan menggerakkan masyarakat untuk berpartisipasi dalam pembangunan. Penelitian ini bertujuan untuk melihat sejauh mana peran pemuka masyarakat untuk mendorong partisipasi anggota P3A dalam pengelolaan air irigasi. penelitian ini dilaksanakan di Daerah Irigasi Air Manjunto di Kecamatan Muko-muko Utara, Kabupaten Muko-muko. Dua desa (Tanjung Alai dan Tirta Makmur) dijadikan tempat penelitian. Di kedua desa itu terdapat empat kelompok P3A, yaitu Renah pematang Gedang dan Kesma Tirta Mulya di desa Tanjung Alai sedangkan Jaya Makmur dan Memayu Among Tani di Desa Tirta Makmur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan penjelasan kualitatif. Pengumpulan data dan pengamatan berperan serta wawancara dilakukan dengan pemuka masyarakat dan pengurus P3A serta berbagai pihak yang terkait dalam pembinaan P3A di daerah penelitian. Pengujian keabsahan data digunakan teknik triangulasi terutama triangulasi sumber dan metode. Data kualitatif dan kuantitatif dianalisis dengan menggunakan penjelasan kualitatif. Temuan penelitian menunjukkan peranan pemuka masyarakat dapat mendorong partisipasi anggota P3A dalam pengelolaan air irigasi. Namun demikian, efektivitas dari peranan pemuka masyarakat juga tergantung pada komponen-komponen lain yang menyusun sistem irigasi, terutama komponen teknis irigasi serta aspek lain diluar sistem irigasi, seperti masalah agribisnis.

Sumber

Tahun Terbit